Judul : Tips Berwisata Ke Raja Ampat Papua-Trik Andorid
link : Tips Berwisata Ke Raja Ampat Papua-Trik Andorid
Tips Berwisata Ke Raja Ampat Papua-Trik Andorid
Mengunjungi salah satu destinasi wisata yang jauh dari tempat tinggal kita kadang membutuhkan beberapa persiapan, agar selama kita berwisata tidak terjadi hal - hal yang tidak kita inginkan, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tips berwisata ke objek wisata Raja Ampat Papua, apakah Anda sudah pernah kesana ?
Wisata yang satu ini memang sangat menarik untuk kita kunjungi, pemandangan alam serta keanekaragaman flora dan faunanya yang bisa menghipnotis siapa saja yang datang kesana, akan tetapi apabila kita tidak mengetahui karakter dari lokasi wisata yang satu ini tentunya menjadikan sesuatu hal yang tidak kita inginkan, untuk itu coba baca ulasan dibawah ini.
Baca Juga : Tips Memilih Objek Wisata Berwisata Bersama Keluarga
1. Agendakan Liburan Anda
Mengagendakan liburan ke objek wisata Raja Ampat Papua akan lebih baik kalau direncanakan pada bulan - bulan Oktober dan Nopember, kenapa demikian ?. karena pada moment tersebut kodisi perairan yang ada di objek wisata Raja Ampat cukup tenang, dan apabila ada berniat untuk mengabadikan liburan Anda di sana, hasil tangkapan kamera akan sempurna.
2. Persiapkan Perlengkapan Kamera Khusus
Sebelum berangkat kesana alangkah baiknya Anda mempersiapkan pembungkus khusus untuk kamera Anda. supaya Anda bisa mengambil dokumentasi pada saat Anda berada di bawah laut, selain itu Anda juga bisa membawa kamera yang khusus digunakan untuk mengambil gambar dibawah air. Skill fotografi juga sangat diperlukan, karena mengambil foto dengan kondisi di bawah laut tidaklah mudah, jadi perlu skill khusus untuk melakukanya.
3. Bawalah Perlengkapan Pelindung Badan
Destinasi wisata yang ada di Raja Ampat Papua kebanyakan adalah Laut, jadi alangkah lebih baiknya apabila Anda membawa perlengkapan pribadi seperti sunblock, sunscreen, kaos dan topi yang nyaman untuk suasana pantai.
4. Membawa Anti Nyamuk
Wisata Raja Ampat Papua merupakan lokasi wisata yang masih alami, kebanyakan disana adalah hutan dan laut, jadi akan banyak nyamuk yang akan mengganggu kenyamanan kegiatan wisata Anda, untuk itu sangat dianjurkan untuk membawa obat malaria dan anti nyamuk apabila berkunjung kesana.